Azis Siagian
Azis Siagian/Instagram
Beranda Showbiz Azis Mangasi Siagian, Gitaris Legendaris Pentolan Jamrud
Showbiz

Azis Mangasi Siagian, Gitaris Legendaris Pentolan Jamrud

Bagikan

Horas!

Dongan BK, mayoritas masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan grup musik Jamrud. Bagaimana tidak, lagu “Selamat Ulang Tahun” sudah menjadi “lagu wajib nasional” untuk merayakan ulang tahun seseorang. Keberhasilan band ini adalah buah tangan dari otak di balik Jamrud, Azis Mangasi Siagian.

Azis Mangasi Siagian atau biasa dikenal dengan nama Aziz Jamrud adalah gitaris grup cadas Jamrud yang juga memotori berdirinya grup tersebut. Pria kelahiran Cimahi, 26 Juli 1968 ini menjual musiknya dengan meramu musik trash metal dengan lirik-lirik lagu yang kocak dan sedikit vulgar.

Lantas, bagaimana perjalanan Azis Siagian dalam menekuni karirnya sebagai gitaris? Simak selengkapnya berikut ini.

1. Perjalanan Azis Siagian Bersama Jamrud

Azis M. Siagian di studio rekaman
Source: azisms_jamrud (IG)

Sejak masih remaja, Azis Siagian sudah gemar mendengar musik keras. Bahkan, ia pun sempat mendirikan band bernama Jamrock bersama Ricky Teddy dan Budi Haryono, mantan drummer Gigi, namun tidak lama kemudian ia tinggalkan. Kemudian, Azis sempat berkelana ke Bali dan bermain musik reggae. Namun setelah satu tahun, ia kembali pulang ke Cimahi dan menghidupkan kembali Jamrock dengan menarik Krisyanto sebagai vokalis.

Demo album yang ia gagas ditolak berbagai produser sampai akhirnya dilirik oleh promotor musik rock kenamaan, Log Zhelebour. Log pada era itu dikenal lewat Festival Rock yang digagasnya. Festival ini turut menggerakan roda industri musik rock di Indonesia.

Log Zhelebour seperti punya tradisi tak tertulis, yaitu menamai ulang band yang bergabung dengan labelnya. Tidak terkecuali Jamrock, berganti nama menjadi Jamrud.

Album pertama mereka, “Nekad” dirilis pada tahun 1996. Dilanjutkan dengan album Putri (1997), lalu Terima Kasih (1998). Mulai saat itu, album-album Jamrud mampu bersaing di kancah musik nasional. Puncak kejayaan Jamrud adalah pada tahun 2000 akhir ketika Jamrud berhasil menembus angka penjualan 2 juta keping untuk album “Ningrat”. 

Hal inilah yang membuat produser Log Zhelebour memberangkatkan Jamrud ke Australia untuk proses penggarapan album berikutnya, Sydney 09.01.02.

2. Azis Siagian Punya Segudang Proyek Musik Lainnya

Azis M. Siagian manggung di Subang
Source: azisms_jamrud (IG)

Aziz Siagian adalah satu personil yang paling setia dengan Jamrud. Sempat mengalami pergantian personil, namun ayah tiga anak ini masih setia menghidupkan band rock ini. Saat sempat ditinggal vokalisnya, Krisyanto, justru semakin meningkatkan semangatnya untuk memajukan Jamrud.

Selain sebagai personel dan motor grup Jamrud, Azis Siagian juga ikut serta menangani pembuatan album terbaru Nicky Astria. Di album itu terlihat sekali warna musik Azis berbeda ketika pada era Nicky Astria saat ditangani oleh Ian Antono yang memiliki aura God Bless cukup terasa pada album-albumnya. 

Ini membuktikan bahwa Azis Siagian memiliki sebuah karakter berdasarkan bandnya. Prestasi Azis lainnya adalah saat mendapat kehormatan mendampingi konser band White Lion pada tahun 2003 dan Helloween pada tahun 2004. Azis juga pernah membuat lagu untuk penyanyi cilik Joshua. 

3. Kehidupan Pribadi Azis Siagian

Jamrud
Source: hai.grid.id

Azis Jamrud menikah dengan Dian Firdianie. Kecintaannya terhadap musik rock juga membuatnya menamai dua orang anaknya dengan mengambil nama dua rockstar dunia, Axl yang diambil dari nama Axl Rose, dan Vai yang diambil dari nama Steve Vai.

Dongan BK, klean suka lagu Jamrud yang mana, nih?

Bagikan
ads image
ads image
ads image
Artikel Terkait
Acho Pardosi, Si Pangaranto Toba
Showbiz

Acho Pardosi, Si Pangaranto Toba yang Membawa Cita Rasa Batak ke TikTok

Acho Pardosi menjadi sosok inspiratif bagi mereka yang ingin menggali lebih dalam...

Profil Avionita Sinaga, penari disabilitas go internasional
Showbiz

Laura Tias Avionita Sinaga, Penari Disabilitas Ini Membawa Simalungun ke Panggung Dunia

Avionita Sinaga bertekad untuk terus melestarikan dan memperkenalkan tarian Simalungun ke lebih...

Marco dan Mario Silitonga, putra kembar penyanyi Eddy Silitonga
Showbiz

Marco dan Mario Silitonga, Anak Kembar Penyanyi Batak Legendaris Eddy Silitonga

Marco dan Mario Silitonga dipandang sebagai penerus yang tepat dari warisan besar...

Padri Nadeak, sinematografer kebangaan orang Batak
Showbiz

Padri Nadeak, Sinematografer Kebanggaan Orang Batak!

Padri Nadeak percaya bahwa sinematografi adalah seni yang mampu memperkuat pesan yang...