Beranda Berita Keseruan Grandfinal Festival Mangardang 2023. Siapa Idolamu?
Berita

Keseruan Grandfinal Festival Mangardang 2023. Siapa Idolamu?

Bagikan

Horas!!

Festival Mangardang baru saja mengumumkan pemenang dari kompetisi ini pada Minggu, 9 Juli 2023.

Sebelumnya, kompetisi ini dimulai dari audisi yang sudah diadakan sejak 22 – 23 Juni 2023.

Kompetisi ini diikuti oleh 100 peserta dan yang berhasil lolos ke babak semi final hanya 40 orang untuk kategori solo dan 6 grup untuk kategori trio. Wow, persaingannya ketat sekali, ya!

Yuk intip penampilan beberapa peserta saat tampil di audisi Festival Mangardang 2023 :

Nah, siapa sih yang lolos ke babak semifinal dari 100 peserta tersebut ? Berikut nama peserta yang lolos ke babak semifinal:

Babak semifinal telah diadakan pada 6 Juli 2023 mulai pukul 11.00. Dari 40 peserta solo dan 6 grup yang lolos, hanya 11 peserta solo dan 4 grup yang dapat melanjutkan perjuangannya ke babak grand final.

Berikut nama peserta yang lanjut ke babak grandfinal :

Finalis-finalis ini berasal dari berbagai kota lho, Dongan BK. Ada yang dari Jakarta, Medan, Serang, Kuningan, Tarutung, dan Bekasi. Untuk babak grandfinal telah diadakan pada hari Minggu, 9 Juli 2023 mulai pukul 15.00 di Ballroom – Grand Paragon Hotel.

Setelah melalui perjuangan yang panjang dan pertarungan yang sengit. Akhirnya, tibalah di akhir acara Festival Mangardang 2023, yaitu pengumuman pemenang festival Mangardang 2023. Siapa ya pemenangnya??

Kategori Trio dimenangkan oleh :

  • Juara Pertama dimenangkan oleh D’Warna dari Medan
  • Juara Kedua dimenangkan oleh Starlight dari Jakarta
  • Juara Ketiga dimenangkan oleh JJM Trio dari Jakarta
  • Juara Harapan dimenangkan oleh Rentama Trio dari Serang, Banten

Sementara itu, untuk kategori solo dimenangkan oleh :

  • Juara Pertama dimenangkan oleh Kennedy Nadeak dari Medan
  • Juara Kedua dimenangkan oleh Dewi Novita Hutabarat dari Jakarta
  • Juara Ketiga dimenangkan oleh Ade Gomes dari Kuningan
  • Juara Harapan I dimenangkan oleh Jeli Flo Hutagaol dari Medan
  • Juara Harapan II dimenangkan oleh Wandari Sihombing dari Tarutung
  • Juara Harapan III dimenangkan oleh Donata Tambah dari Tarutung

Yuk, kita intip keseruan di acara penutupan Festival Parbi 2023!

Nah itulah beberapa keseruan dari Festival Parbi 2023 yang kami kutip dari Facebook Parbi Channel. Harapannya dengan adanya festival ini dapat budaya dan lagu Batak semakin dikenal oleh masyarakat dan semakin banyak artis-artis Batak yang mau menyanyikan dan mempopulerkan lagu Batak! Horas!

Bagikan
ads image
ads image
ads image
Artikel Terkait
Potret Wakil Menteri Kebudayaan (Wamenbud), Giring Ganesha.
Berita

Wamenbud Giring Ganesha Akan Gelar Halal Bihalal untuk Menyatukan Musisi

Horas! Dongan BK, Wakil Menteri Kebudayaan (Wamenbud) Giring Ganesha berencana mengadakan acara...

Adidas SS25 Sumatra dengan desain khas Batak.
Berita

Perkenallkan, Adidas Sumatra! Terinspirasi dari Keindahan Budaya Batak

Horas! Dongan BK, Adidas kembali menghadirkan koleksi sepatu yang mengangkat pesona alam...

Selebrasi gol Ole Romeny usai menjebol gawang Australia (dok. PSSI).
Berita

Ole Romeny, Pemain Keturunan Medan Pencetak Gol Kemenangan Indonesia atas Bahrain

Horas! Dongan BK, Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan 1-0 atas Bahrain dalam...

Peletakan batu pertama pembangunan salib suci Silang Hangoluan.
Berita

Peletakan Batu Pertama Salib Suci “Silang Hangoluan” di Limbong Mulana oleh Wabup Samosir dan Ketua PPLMI

Horas! Dongan BK, Wakil Bupati Samosir, Ariston Tua Sidauruk, bersama Ketua Parsadaan...